Minggu, 03 Februari 2019

Kolaborasi Ify Alyssa: Perjalanan Menuju Kesana

Haloo... Kita hadir lagi dengan cerita baru Ify...

Ini sebuah karya produktif dari Ify lagi nih.. Jadi, beberapa waktu yang lalu, Ify diajakin untuk ikut terlibat dalam sebuah album milik pak produsernya Ify sekarang, Gerald Situmorang, di album terbarunya yang berduet sama Srihanuraga bertajuk "META". Dan pada 1 Februari 2019 yang lalu, akhirnya album "Meta" ini dirilis oleh Gerald dan Aga.

Dalam Album ini, Ify terlibat untuk nyanyiin dan bikin lirik sebuah lagu berjudul "Perjalanan Menuju Kesana". Lagu ini sebenarnya sudah tercipta pada tahun 2017. Pada awalnya Gerald yang menciptakan lagu ini sekitar pada saat pembuatan Music Video GITAR Ify tahun 2017 yang lalu. Kemudian akhirnya Ify diminta untuk membuat lirik lagu ini. Pada awalnya Ify sempet ragu nih, bisa gak ya, soalnya belum pernah diminta bikin lirik doang yang melodinya gak dibikin sendiri. Tapi setelah dicoba bikin, alhamdulillah lancar cepet dapet idenya dan akhirnya lagu ini memiliki sebuah lirik yang cukup bermakna dalam.

Lagu ini juga sempat Ify bawakan di Concert Intimate nya pada Desember tahun 2017 yang lalu. Lagu Perjalanan Menuju Kesana ini dari segi komposisi nada dan liriknya emang tak bisa dibilang simple sih, cenderung cukup berat sebenarnya untuk dimaknai. Seperti bisa kita lihat dari Official Audio dan liriknya sebagai berikut:



Perjalanan Menuju Kesana

Berteduh diantara senja yang terbentang
Mencari cahaya surya yang menghilang
Lara dan nestapa tak sanggup menentang segala rahasia.

Waktu kan perlahan mengucap kata
Hati kan mencari satu yang nyata.

Seperti malam-malam tak berbintang
Yang menanti datangnya hujan kala itu
Meskipun jiwa ini masih...

Berteduh diantara senja yang terbentang
Mencari cahaya surya yang menghilang
Lara dan nestapa tak sanggup menentang segala rahasia.

Waktu kan perlahan mengucap kata
Hati kan mencari satu yang nyata.
Tuk Menuju Kesana!

Waktu kan perlahan mengucap kata
Hati kan mencari satu yang nyata.

Terbawa pijar yang menyala
Perjalanan menuju kesana
Dengan harap yang bercerita
Menanti Masa...

-----***-----



Lagu ini bisa dibilang bercerita mengenai perjalan pencarian jati diri. Ify sendiri sebagai penulis lirik mengungkapkan dia tak ingin menceritakan secara gamblang apa makna yang ingin ia sampaikan lewat lagu ini. Dia ingin pendengar bisa memaknai sendiri lagu ini. Kalau menurut temen-temen, apa makna lagu ini? :)

Nah itu dia cerita kolaborasi baru Ify bersama temen-temen musisi lainnya. Cukup memberikan warna baru dan pengalaman baru bagi Ify juga nih bisa berkolaborasi seperti ini. Semoga semua menyukai ini yaa...

Tetap support Ify ya teman-teman. Kita bertemu lagi di cerita lainnya. Tengkyu! :D

Ify Friends, we're still together.