Minggu, 03 Mei 2015

Merchandise IFC #7DeadlySinsToBeIFC


Balik lagi di Blog IFC. Kali ini seperti yang kita bilang di posting sebelumnya di Belajar dari #7DeadlySinsToBeIFC, kali ini kita mau bahas soal Mechandise #7DeadlySinsToBeIFC. Ayooo Siapa yang berminat???? ;)


Setelah Mengeluarkan Merchan 6thSenseIFyClub di annv ke-6 tahun lalu dan selama 1 tahun ini gak memproduksi merchan apa-apa selain ngurusin kado-kado/ reward Project IFC, si Merchy alias admin @IFC_Gifts kali ini buka lapak kembali dengan meluncurkan Kaos Spesial edisi #7DeadlySinsToBeIFC. Dan Merchy rupanya sudah merencanakan sesuatu yang baru juga tahun ini. Psst.. rahasia ya! (Rahasia kok bilang-bilang!) di Tahun ke 7 ini Merchy tidak akan nganggur lagi setelah anniversary lho.. karena akan ada konsep baru yang sudah dirundingkan team Official IFC bahkan sudah disetujui pihak Ify untuk "wajah baru" dari @IFC_Gifts.wah kira-kira apa ya??? Ahahhahaha :p Soal yang ini nanti kita bahs belakangan hihihi.. Tebak-tebakan dulu deh, sekarang kita kembali ke soal Merchandise Special Anniversary IFC ke 7. Inilah penampakannya~





Hayoloh siapa yang mau??? Hahahaha...

Designnya sudah disetujui oleh Ify dan Mamanya, dan seperti tahun sebelumnya, selain gak asal ambil tema, design Merchandise kali ini juga gak asal design.. Gambar pada kaos mewakili tema Anniv IFC ke 7 "7Deadly Sins To be IFC"


Gadis bersayap ifc yg tahun kmrn jd icon anniv ke 6 dipake lagi dgn sedikit perombakan mengikuti tema ke 7 ini. Perlambangan aja, yg bersayap gitu kan suka diartikan sbg malaikat (sifat positif), sdgkan tanduk dan buntut nya kan suka diartikan sbg devil (sifat negatif)


Dan dosa yg dimaksud di 7DeadlySins ini kan kadang suka dilakukan "tanpa sadar" sm IFC. jd mungkin sbg IFC menurut mereka sudah melakukan hal yg terbaik bagi sbg seorang IFC (dilambangkan sayap malaikat), tapi tanpa sadar mereka udah melakukan beberapa hal negatif yg berakibat kurang baik utk yang lain (dilambangkan dgn tanduk dan buntut setan). Karena yg baik kan belum tentu seluruhnya baik, yg tidak baik juga blm tentu semuanya tidak baik.-.


Tulisan di baju sesuai dengan tema kita "7DeadlySins to be IFC". Pemilihan warna merah di tulisan bisa diartikan sbg "BERANI". IFC yg berani dalam mengakui kesalahan, dan berani utk memperbaikinya.. Bentuk tulisan yang rada angker dan sedikit meleleh mencerminkan "Sins" selama menjadi IFC, yang setelah diakui secara berani, lalu pelan-pelan diperbaiki, "Sins" tersebut lama-lama "meleleh" sampe akhirnya bersih dan menghilang. Mengacu pada tujuan kita untuk menjadi lebih baik di tahun ke 7 ini. :)


Pemilihan warna kaos yaitu warna putih yaitu untuk disandingkan dengan karakter Gadis Bersayap yang berbentuk bayangan hitam lengkap dengan tanduk dan buntut ala demon melambangkan segi positif dan negatif yang bertolak belakang namun sebenarnya berdampingan satu sama lain. Disini seakan menggambarkan disaat IFC mendukung Ify meraih mimpinya (sisi positif) IFC suka melakukan sedikit "dosa" yang sengaja ataupun tanpa sengaja (sisi negatif).


Tidak cukup dengan kekompakkan, tidak cukup dengan rasa saling keterkaitan antara IFC & Ify, apabila kita masih aja menjadi sosok yang memikirkan diri sendiri tanpa instropeksi ditengah banyaknya "dosa" yang bisa memecahkan kekompakan dan memutusakan rasa kebersamaan satu dengan yang lain.



Mantap gak tuh filosofinya??? :p



Minaattt dengan Kaos di atas??? Yuk, ikutin cara ngedapetin kaos yang SPECIAL EDISI ANNIVERSARY KE 7 ini. Berikut cara dan ketentuannya :



1. Pre Order (PO) semua harus dikirimkan melewati EMAIL Merchan IFC di ifyclub.gifts@gmail.com mulai tanggal 4 MEI s.d 8 MEI 2015 (untuk PO sesi 1, sesi 2 masih dipertimbangkan belum pasti dibuka atau tidak). Selain dengan cara ini TIDAK DILAYANI.

2. Format Email Pemesanan lndividu (pribadi) sebagai berikut (Semua ditulis dalam bentuk huruf KAPITAL/Huruf Besar)





Judul Email : NAMA LENGKAP (spasi) USERNAME TWITTER.

Nih Contoh Format Isi Email:



* NAMA LENGKAP/ NAMA ORANG TUA

* NO.TELP YG BISA DIHUBUNGI (pastikan no HP selalu aktif ya)

* ALAMAT LENGKAP TUJUAN PENGIRIMAN

Alamat dipastikan benar & lengkap (tertera RT/ RW, NO RUMAH, KELURAHAN, KECAMATAN & KODE POS) Pastikan kembali, alamatnya sebelum dikirim. Karena tidak ada sms konfirmasi lagi. Kesalahan alamat pengiriman karena karena kecerobohan kamu. Bukan tanggung jawab @IFC_Gifts

* NAMA TWITTER (HARAP MENGGUNAKAN ACC PRIBADI/ JGN FANBASE)

* BYK, JENIS, UKURAN PEMESANAN.(mohon dipastikan lagi jumlah, jenis, dan ukuran kaos sudah benar.)

* Beri keterangan apakah kamu memiliki Golden Card atau tidak.



3. Untuk kalian yang masih berada di satu kota yang sama, kalian juga bisa memesan kaos secara berkelompok, atau pemesanan untuk banyak orang tapi hanya melewati 1 PO, 1 perwakilan Transfer, dan hanya ke 1 alamat perwakilan kiriman. Format emailnya sbg berikut :




Judul Email : NAMA LENGKAP PERWAKILAN (spasi) DKK (spasi) USERNAME TWITTER.

Nih Contoh Format Isi Email:



* NAMA LENGKAP/ NAMA ORANG TUA (yang alamatnya dipakai)

* NAMA TEMAN-TEMAN KELOMPOKNYA & USERNAME TWITTER MEREKA.

* NO.TELP YG BISA DIHUBUNGI (pastikan no HP selalu aktif ya)

* ALAMAT LENGKAP TUJUAN PENGIRIMAN

Alamat dipastikan benar & lengkap (tertera RT/ RW, NO RUMAH, KELURAHAN, KECAMATAN & KODE POS) Pastikan kembali, alamatnya sebelum dikirim. Karena tidak ada sms konfirmasi lagi. Kesalahan alamat pengiriman karena karena kecerobohan kamu. Bukan tanggung jawab @IFC_Gifts

* NAMA TWITTER (HARAP MENGGUNAKAN ACC PRIBADI/ JGN FANBASE)

* BYK, JENIS, UKURAN PEMESANAN.(mohon dipastikan lagi jumlah, jenis, dan ukuran kaos sudah benar.)

* Beri keterangan berapa orang yang memiliki Golden Card dan tidak.



4. Email dikirim ke alamat Email : ifyclub.gifts@gmail.com.



5. Bahan  kaos combed s20. Jenis baju terbagi 3: Lengan Pendek, Lengan Panjang, dan Lengan 3/4 Raglan. Untuk Ukuran baju, tersedia dari S, M, L, XL, XXL, XXXL


Ini detail ukuran kaosnya L x P (lebar bahu x panjang kebawah)

S : 41cm X 63cm

M : 44cm X 65cm

L : 50 cm x 70 cm

XL : 52 cm x 72 cm

XXL : 56 cm x 76 cm

XXXL : 67cm X 78cm

Jadi dikira-kira aja badan kamu sebesar apa :)



6. Harga Kaos sebagai berikut :

LENGAN PENDEK (UKURAN S, M, L) = Rp 90.000

LENGAN PANJANG (UKURAN S, M, L) = Rp 100.000

RAGLAN LENGAN 3/4 (UKURAN S, M, L) = Rp 100.000




Untuk ukuran XL harganya ditambah Rp 10.000

Untuk XXL harganya ditambah Rp 15.000

Untuk XXXL harganya tambah Rp 20.000



Harga belum termasuk Ongkos kirim. (kalau kalian order berkelompok, ongkir jg secara kelompok, mungkin bisa lebih murah).

KHUSUS Pemilik Golden Card mendapat potongan harga Rp 10.000/pemesanan/Card.



7. Setelah Kalian mengirim email PO, akan ada email konfirmasi dari kita berikut informasi total jumlah pembayaran, ongkos kirim, dan no.rek tujuan transfer.



8. Email yang tidak dibalas dalam waktu 2x24 jam dari waktu pengiriman, berarti ada kesalahan format pengiriman inbox kamu ada yang salah. Seperti alamat kurang lengkap, format menulis tidak memakai huruf besar, atau mungkin masuk ke SPAM karena kamu kurang sabar dan mengirim email berkali-kali :)



9. Setelah ada email balasan dari merchy, harap dibaca dan dipahami baik-baik sebelum bertanya. kamu akan diminta segera melunasi pembayaran paling lambat 7 hari dari setelah email tersebut diterima. Misalnya kamu langsung mendapat email konfirmasi pada hari senin, maka paling lambat kamu harus melunasi pembayaran paling lambat hari senin minggu depan atau PO nya akan hangus.



10. Kaos akan diproduksi setelah penutupan PO, dan akan dikirim kemudian (akan diinfokan lagi). Kuota Kaos tidak terbatas ya selama pemesanan masih dalam masa PO.



11. Segala Pertanyaan mengenai Merchan IFC, bisa ditanyakan lewat Twitter khusus Merchan Official IFC di @IFC_Gifts atau di twitter Official IFC di @OFFICIALIFC



Nah... Itu dia cara agar kamu bisa dapetin kaos special ini. Fyi. Seperti tahun sebelumnya Merchan ini kita gak nyari untung untuk kalangan pribadi. Andai ada sedikit keuntungan dari penjualan kaos ini, akan disimpan sebagai kas umum operasional IFC dan akan dipakai sebagai penunjang kegiatan- kegiatan IFC (di bawah pengawasan pihak IFY). Dan sekali lagi kita sampaikan, buat temen-temen yang punya golden card hasil pembelian merchan IFC ke-6 tahun lalu, dapat DISKON yaa dari kita, laporkan dalam PO kamu :) (Dan yang gak punya diharapkan tidak mengaku-ngaku punya karena kita punya datanya hihihi^^).



Oke, itu project Merchan spesial Anniversary IFC ke-7 tahun ini. Semoga semua pada hepi yak. Dan, semoga menjadi sebuah motivasi untuk para IFC menjadi yang lebih baik lagii… :D


IFY Club. We're Still ‘creative’ Together!

Tidak ada komentar: