Haloo teman-teman IFC semua... Masih mau baca-baca seputar Ify? ;)
Hmm.. kali ini kita mau share sesuatu. Seperti judul di atas "Indahnya Arti Nama Ify", kita mau sharing tentang arti dan makna dibalik nama dari Ify "ALYSSA SAUFIKA UMARI" yang diberikan oleh orang tuanya. Ternyata maknanya benar-benar Indah lho...
Masih berkaitan dengan moment Ultah Ify yang ke 15. Tepat di hari ulang tahun Ify 6 Desember 2011 kemaren, admin baca status Facebook dari Mamanya Ify, tante gina. Sebuah status yang benar-benar nunjukin betapa sayang dan penuh harapnya seorang Ibu akan Anaknya yang terus semakin besar itu... Isi statusnya begini...
|
status tante Gina |
"ALYSSA (nobility=budi luhur), SAUFIKA (shafiqah=welas asih, penuh kasih), UMARI (umar bin khattab : khalifah yg memiliki keberanian, ketegasan, keteguhan jiwa dan gaya hidup sederhana)... 15 tahun lalu itulah nama yang kami pilih untukmu Ify.., Semoga memenuhi harapan, karena namamu juga adalah doa kami.... Happy birthday, sweetheart."
Sebuah untaian kalimat yang begitu indah dan sarat makna. Admin ikut terharu lho bacanya :") Sebuah nama adalah doa baginya yang menyandangnya. Setiap orang tua pasti memberikan sebuah nama yang Indah kepada anaknya sebagai doa yang turut mereka sisipkan di nama itu. Alyssa Saufika Umari itulah nama lengkap Ify yang diberikan oleh orang tuanya. Dari status tante gina itu kita bisa tau apa yang diharapkan tante gina dan om hanafi akan anak mereka ini. Dari nama ify itu, mereka mengharapkan Ify tumbuh menjadi seorang anak yang berbudi luhur, penuh kasih sayang, serta memiliki keberanian, ketegasan, keteguhan jiwa dan kesederhanaan hidup seperti Khalifah Umar bin Khattab ra. Sebuah doa yang sangat luar biasa :')
|
ify dg kado ultah ke15 dr teman2 sekolahnya |
Alyssa Saufika Umari. Sebuah nama beruntai makna dan doa yang begitu Indah telah diukir kedua orang tuanya di atas nama Ify itu. Yuk, masih dalam suasana Ultah Ify kita sama-sama doain juga. Semoga Ify benar-benar tumbuh menjadi pribadi luar biasa itu, seperti yang diharapkan kedua orang tuanya itu di balik nama Indahnya. Amiinn... :)
We love u Ifyy...
5 komentar:
Terharu sangaddd :")
nice :D
emm.. terharu banget bacanya... smga Alyssa Saufika Umari bisa jdi seperti arti nama'y itu ya.. amien
terus, nama panggilnny kok jdi ify min?
@agilhape : wah kurang tau jg nih hehehe.. mungkin biar simple aja, ify, diambil dr saufika..
kan biasanya kl msh kecil gt biar gampang manggil dan si anak enak nyebut namanya dibikinlah satu nama kecilnya.. kl dipanggil alyssa atau saufika kan kynya agak ribet dan panjang buat anak kecil, hehe.. maybe.. :)
Posting Komentar